-->

Perbedaan Waktu Indonesia dan Korea Selatan

Negara Korea Selatan adalah pilihan utama destinasi liburan bagi kebanyakan orang Indonesia. Di samping disebabkan demam K-Pop yang melanda tanah air beberapa tahu belakangan ini, kekhasan ragam budaya, wisata kuliner serta yang utama adalah keindahan alamnya yang menawan. Negara dengan luasan sekitar 100 ribu km persegi ini terletak di bagian selatan semenanjung Korea dengan mayoritas geografisnya adalah dataran tinggi.


Dari Indonesia, Korea Selatan tak begitu jauh untuk dijangkau. Perbedaan waktunya pun tak terpaut banyak. Perbedaan waktu Indonesia dan Korea Selatan cuma terpaut 2 jam saja. Itu artinya jika di Indonesia saat ini jam 17.00 (WIB) maka di Korea Selatan pada saat yang sama adalah jam 19.00.
Waktu standar Korea Selatan yaitu UTC+9 (Universal Time Coordinat) yang berarti bila tengah malam jam 00:00 UTC, waktu standar di Korea Selatan yaitu jam 09:00 pagi. Waktu standar Korea Selatan persis dengan sama dengan waktu standar di Jepang atau juga Waktu Indonesia Timur (WIT). Secara koordinat Korea Selatan dalam peta berada di 35.95°LU dan 128.25°BT.

Jarak antara Indonesia dan Korea Selatan sejauh 3280.8 Miles atau 5280 Kilometers. Perjalanan udara dari Jakarta, Indonesia ke Seoul di Korea Selatan sekitar 6 jam 49 menit. Tersedia berbagai Airline yang bisa dicoba, namun bila masih bingung, cari saja lewat laman SkyScanner. Di Korsel ada dua bandara Internasional yang seringnya difungsikan sebagai pintu masuk kedatangan wisatawan yakni Bandara Internasional Gimhae yang berada di kota Busan dan Bandara Internasional Incheon yang berada di kota Incheon.

Perjalanan dari Jakarta menuju Korea Selatan, untuk anda dengan budget terbatas boleh saja memilih maskapai penerbangan Low Cost Carriers yang menyediakan tiket promo. Harga tiket penerbangan promo ini berkisar antara Rp.2,5 juta hingga Rp.3 juta pulang pergi. Beberapa maskapai yang sering mengeluarkan tiket promo ini misalnya : Air Asia dan Cebu Pacific Air. Keduanya untuk tujuan kota Seoul dan Busan dengan terlebih dulu transit di Kuala Lumpur untuk Air Asia dan Manila untuk Cebu Pacific Air. Sementara untuk maskapai full service bisa memilih : Garuda Indonesia, Asiana Airlines dan Korean Air dengan tarif antara 500 dollar hingga 700 dollar pulang pergi.

Korea Selatan memiliki 4 musim seperti di wilayah eropa meliputi : musim semi dari Maret hingga Mei, musim panas dari Juni hingga Agustus, musim gugur dari September hingga November dan musim dingin mulai Desember hingga Februari. Bagi para pelancong yang hendak ke sana tentu bisa menyesuaikan jenis pakaian yang akan dibawa sesuai musim yang sedang berlangsung di sana.

LihatTutupKomentar